Cara Aman Bermain Google Adsense Di Warnet

Cara aman bermain Adsense di warnet. Google adsense adalah sebuah program periklanan yang dikelola oleh Google yang akan mempertemukan antar pengiklan dan pemasang iklan. Sebagai Blogger, pasti sudah akrab dengan google adsense. Blog yang kita kelola bisa menjadi mesin uang jika kita bergabung menjadi publisher di Google adsense. Google adsense akan menampilkan iklan yang relevan padaartikel atau konten di blog kita, sehingga jika ada pengunjung yang mengeklik iklan dari google adsense tersebut kita akan mendapat point dalam bentuk dollar. Setiap klik dari google adsense selalu berbeda, sehingga kadang penghasilan juga akan berbeda-beda.

Karena Google adsense adalah Program PPC atau pay per click, maka kita akan dibayar jika ada pengunjung yang datang dan mengeklik iklan kita. Tentu ini akan sangat membuat semangat ngeblog bertambah karena kita bisa memperoleh penghasilan dari hobi kita. Masalah yang pernah saya alami dengan Google adsense adalah, saya bermain Google adsense di warnet. Kenapa ini masalah?

Google Adsense Di Warnet

Google Adsense akan menghitung jumlah klik kita dari pengunjug yang unik. Dan peraturan Adsense, kita tidak boleh mengklik iklan kita sendiri. Dengan peraturan ini maka blogger yang bermain adsense di warnet akan merasa tidak tenang. Merasa tidak tenang karena jika nanti ada pengunjung yang datang ke blog kita dari warnet dimana kita bermain Adsense dan mengeklik iklan yang ada di Blog kita. Bisa di bayangkan apa yang akan terjadi. Mungkin sekali dua kali tidak masalah ( Mungkin ) akan tetapi jika beberapa kali, sudah bisa dipastikan Google akan menganggap kita mengklik iklan kita sendiri dan BANNED adalah hukumannya.
.
Bagi Blogger dengan Platform Wordpress yang di Hosting sendiri, masalah seperti ini akan mudah ditangani yaitu dengan memblokir IP warnet pada hostingan kita. Maka Blog kita tidak dapat di akses dari warnet tersebut apa lagi klik iklan kita. Akan tetapi jika kita menggunakan Platform Blogspot, Jelas ini akan menjadi masalah karena blogspot tidak ada fasilitas untuk Blokir IP. Berikut ini, ada dua tips jika kita bermain Google adsense di warnet menggunakan Blogspot;

1. Pemilik warnet / pengelola Warnet
Bagi Pemilik atau pengelola warnet yang ikut menjadi publisher di Google adsense dan menggunakan koneksi yang sama bisa menggunakan Tips sebagai berikut. Caranya dengan memasang setiap Browser pada kabin di warnet dengan program AdBlock. Adblock adalah program atau Add on yang tersedia buat Mozila ataupun Google Chrome yang bisa kita dapatkan secara gratis. Dengan tambahan Add on ini, Browser tidak akan menampilakan iklan dari Adsense dan juga iklan sejenisnya.

2. Operator atau Pengunjung Warnet
Bagi Operator atau pengunjung warnet, Ada beberapa hal yang harus dipersiapkan. Jika kita Ingin mengamankan Adsense dari klik pengunjung warnet tersebut.
  • Kita harus mempunya Hosting yang nantinya akan kita gunakan untuk memblokir IP dari warnet yang kita gunakan untuk bermain Adsense. 
  • Masuk ke setingan template blogspot kita di Edit Html.
  • Tambahkan kode .iklan {display:none} di atas kode ]]></b:skin> .
  • Tambahkan kode <div class='iklan'> Pada tiap script iklan adsense kita dan jangan lupa tutup dengan kode </div>. sehingga hasilnya akan menjadi  <div class='iklan'>Script adsense kita </div>
  • Buka Notepad dan buat kode   .iklan {display:inline} kemudian simpan menjadi file dengan nama iklan.css
  • Login ke Cpanel Hosting kita dan Upload file tersebut ke hosting kita, jangan lupa catat url lokasi file tadi. misal : http://contoh.com/file/iklan.css
  • Masih di Cpanel, Buka ip deny manager pada bagian Security Hosting kita. Blokir IP warnet dari Hosting kita.
  • Tambahkan kode <link href=' http://contoh.com/file/iklan.css ' rel='stylesheet' type='text/css'/> dibawah kode  ]]></b:skin>.
  • Simpan Template.
Sekarang Coba Akses blog kita dari Warnet. Jika mengikuti langkah dengan benar maka Adsense tidak akan Muncul. Sedikit Penjelasan dari langkah-langkah di atas. 
  • Kode  .iklan {display:none}  sebelum tag ]]></b:skin> Berfungsi agar Iklan yang sudah kita namai dengan <div class='iklan'>  Disembunyikan oleh Browser. 
  • Kode <link href=' http://contoh.com/file/iklan.css ' rel='stylesheet' type='text/css'/>berfungsi Untuk memanggil kode css .iklan {display:inline}  yang telah kita hosting sendiri. Kode ini berfungsi Untuk menampilkan Iklan Adsense yang telah kita Hidden/sembunyikan.  
  • Jika kita membuka blog dari Warnet yang telah IP nya kita Block, maka iklan Google Adsense tidak akan muncul karena browser tidak bisa membuka   http://contoh.com/file/iklan.css  
  • Akan tetapi jika kita akses blog dari IP lain, maka  http://contoh.com/file/iklan.css bisa di buka dan Iklan akan tampil.

Semoga artikel Cara Aman Bermain Google Adsense Di Warnet bermanfaat bagi Anda.

Apakah artikel ini bermanfaat?...Bagikan artikel kepada rekan via:

Posting Komentar

TERIMAKASIH KOMENTAR ANDA